Sabtu, 04 September 2010

MENGATASI VIRUS SALITY

Sebuah nama yang cukup cantik untuk sebuah virus, pengalaman kecil yang menjengkelkan katika saya berhadapan dengan virus ini, bagaimana tidak?, walau sudah di install ulang berkali-kali, virus ini tetep aja nongol dan bikin komputer jadi lemot. Antivirus tidak bias bekerja, task manager dan regedit pun tidak bias di jalankan. aplikasi-aplikasi yang sudah terinstal akan bekerja tidak normal. Dan semua master aplikasi yang ada tidak bisa dijalankan. Ketika melakukan scanning online melalui internet, semua situs penyedia free online scanning antivirus juga tidak dapat diakses. Wah repet banget nih.

Sedikit berbagi buat temen2 yang memikiki nasib yang sama dengan saya, untuk mengatasi virus sality
Siapkan antivirus dengan update tebaru dengan menggunakan cd, tentunya dikopikan dari computer yang bebas virus (Waktu itu saya gunakan avast 4.8)
Setelah install uklang matikan default share, karena virus ini menyebar melalui jaringan dengan memanfaatkan default share Windows atau share folder yang mempunyai akses full dengan cara menginfeksi file yang mempunyai ekstensi exe/com/scr.
Untuk mematikan default share caranya adalah :
1. Klik star  RunRegedit
2. Masuk ke HKey_Local_Machine\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\lanmanserver\parameters
3. Tambahkan DWORD key dengan nama AutoShareWks dan atur value-nya 0 (untuk OS Windows 2000, XP). Untuk Windows 2000 server atau 2003 server nama yang ditambahkan adalah AutoShareServer.
Jangan restar dulu, matikan juga auto run nya
1. Klik Start > Run
2. Matikan Autorun pada Computer configuration, ketik gpedit.msc ......tunggu sampai ada tampilan “Group Policy” muncul
3. Pada sub menu Computer Configuration klik Administrative Templates > System
4. Cari dan klik “Turn off autoplay”
5. Setelah Tampilan Turn off autoplay Properties nya muncul klik “Enable” ini untuk mengaktifkan nya.
6. Pilih salah satu menu yang ada pada “Turn off autoplay on :” “All drives” atau “CD-ROM Drives”
7. Kemudian Matikan Auto Run “User Configuraton” langkah2 nya samaseperti pada langkah no 4.
Setelah itu restar komputermu.
Masukan cd anti virus dan jalankan,

Semoga bermanfaat dan semoga senyumu akan terus mengembang setelah membaca artikel ini